Tuesday, January 8, 2013

Empang Pesanggrahan Mas

Pesanggrahan Mas ini empang galatama lele bukan ikan mas seperti namanya, penamaannya mengambil dari perumahan Bumi Pesanggrahan Mas yang ada didekat empang tersebut. galatama lelePada awalnya ketika melihat penampakan empang ini digrup PEGAL LINU dikepala langsung "WOW" ajib nih empang, aer ijo, blower tengah, ember buat nampung air PK, pasti babon gede dan galak.

Tapi kekecewaan muncul kala trip bersama teman - teman PEGAL LINU minggu lalu, setiba disana kok air berwana hitam seperti air got plus bau, tidak ada blower dan ternyata yang ditengah itu hanya pembatas saja, tetap optimis ah mungkin tarikan seperti empang bimbim dan ketika tes kedalaman kolam dengan bantuan joran JEDERRR!! kok cetek banget, waduh ini parit raksasa cuma paritnya gak ngalir aja, gimana ikannya ya kira - kira makan gak nanti, survey ke kantin sambil mencari gosip empang seperti biasa seputaran kantin adalah tempat ramai dan mudah mencari gosip empang, gosip yang ada sama dengan tempat parkir, "semalam patin naik", umpan cacing brusut sampe ada yang jualin ke empang, wah jadi optimis ikan pasti pada makan.

Sesi 1 (satu) mulai, 3....2....1.... plung kumbul dilempar wait and see loh kok lama, tarik set stopper agak dinaikkan tetep gak ada reaksi, kira -kira menit ke 20 kumbul mendadak nyelem senar lari ke kiri dan kanan, ikan gak sekolah ternyata yang naik, begitu seterusnya sampai akhir sesi cuma hookup 5 ekor, lanjut ke sesi berikutnya hal yang sama terulang hookup malah lebih parah hanya 3 ekor.
Mungkin ada yang salah dengan tehnik dan umpan yang dipakai tapi saya kira tidak juga, ini terjadi disemua lapak pada sesi 1 dan sesi 2, sesial - sialnya pemancing apalagi diempang galatama gak mungkin banget satu empang mutih berjamaah, dapat ikan yang didapat bisa dihitung dengan jari, bahkan pemancing lokalpun tidak dapat berbuat banyak dengan cacingnya apalagi pemancing pendatang yang masih meraba - raba dengan kondisi empang disana.

Dugaan sementara kenapa kolam ini sepi tarikan adalah kondisi air yang jelek banget, blower gak ada, empang kurang dalam atau mungkin ikannya kurang.

Berikut kelebihan dan kekurangan, semoga pengelola membaca dan memperbaiki kekurangan, mempertahankan kelebihan atau bahkan membuatnya jadi lebih baik dikemudian hari.

Kekurangan:
  • Ikan malas makan, entah apa sebabnya mungkin kondisi empang menyebabkan demikian.
  • Tempat duduk tidak ada sandaran.bosen gak strike - strike mau sandaran dimana?
  • Tidak ada blower membuat kondisi air empang makin parah.
  • Kedalaman air minim, main dasaran salah main gantung tambah parah.
  • Setengah tanah setengah semen, ketika hujan bisa dibayangkan lumpur yang menempel dialas kaki.
Kelebihan:
  • Atap tinggi anda tidak perlu takut 180pun tetap aman. 
  • Hadiah banyak mungkin ini yang membuat pemancing datang, tapi begitu mengetahui kondisi empang apakah mereka akan datang lagi?
  • Harus Hookup, seperti kebanyakan empang daerah bintaro disini harus hookup, tapi untuk prestasi mendapat keringanan boleh kena leher/patil/sayap keatas.
Kesimpulan:

buat pencari tarikan ikan sangat tidak disarankan untuk mendatangi empang ini, tapi buat pemburu hadiah silahkan datangi dan rampok hadiahnya kalau anda bisa.

Karena postingan ini bukan postingan berbayar, detail empang dan lokasi silahkan dicari sendiri atau silahkan join grup PEGAL LINU disana anda bisa mencari lokasi empang yang dimaksud, ditulis berdasarkan kondisi apa adanya sewaktu trip ke empang, kalau tidak cocok beritahu saya mungkin kondisi empang sudah berubah dan saya mau coba lagi.


salam strike!

2 comments:

  1. Recommended for the bounty hunter but not for the hobbyist

    ReplyDelete
  2. So,what do u call me..bounty hunter or hobbiest??
    wkwkwkwk

    ReplyDelete